DETAIL ARTIKEL 7 No 2 (2017)
MODEL SINEKTIK BERORIENTASI BERPIKIR KREATIF DALAM PEMBELAJARAN MENULIS NASKAH DRAMA (KUASI EKSPERIMEN TERHADAP SISWA KELAS VIII SMP PGII 2 BANDUNG)
Penulis :
Eggie Nugraha
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan model sinektik dalam meningkatkan kemampuan menulis naskah drama. Metode penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan the randomized pretest-posttest control group design terhadap siswa kelsa VIII SMP PGII 2 Bandung. Penentuan kelas eksperimen dan kelas kontrol dilakukan secara acak (random) yang berjumlah 23 siswa di kelas eksperimen dan 23 siswa di kelas kontrol. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui tes tertulis menulis esai, observasi, angket dan wawancara. Pengolahan data dilakukan dengan cara menganalisis data dan uji statistik. Hasil penelitian menunjukkan data berupa kemampuan menulis naskah drama dengan menggunakna model sinektik tes akhir diperoleh pretes rata-rata kelas kontrol = 50,96 dan kelas eksperimen = 51,48. Postest rata-rata kelas kontol = 71,83 kelas eksperimen = 84 dengan signifikansi p = 0,0 < 0,05, maka dapat dikatakan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan skor tes akhir kemampuan menulis naskah drama antara siswa kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Hal ini berarti bahwa kemampuan menulis naskah drama siswa kelas eksperimen yang menggunakan model sinektik lebih baik dibandingkan dengan kelas kontrol yang menggunakan metode ceramah.
Kata Kunci: Model Sinektik, Berpikir Kreatif, dan Menulis Naskah Drama
Abstract
This research aims to determine the effectiveness of sinektik models in improving the ability to write drama script. This research method used experimental method with the randomized pretest- posttest control group design against VIII SMP PGII 2 Bandung. The determination of the experimental class and the control class were randomly assigned to 23 students in the experimental class and 23 students in the control class. The data in this study were collected through written essay writing test, observation, questionnaire and interview. Data processing is done by analyzing data and statistical test. The result of the research shows that the data of writing skill by using the sinektik model of the final test is obtained by the pretest average of control class = 50,96 and experiment class = 51,48. Postest average grade of dick = 71.83 experimental class = 84 with significance p = 0,0 <0,05, hence can be said that there is significant difference of score of final test of skill of writing drama between experiment class student with control class. This means that the ability to write drama of experimental class students using a cinematic model is better than the control class using the lecture method.
Keywords: Sinektik Model, Creative Thinking, and Writing Drama Script.