PRESTASI FKIP Unpas dipercaya oleh pemerintah mendapatkan Hibah Penugasan Dosen ke Sekokah (PDS) Daftar Berita
FKIP Unpas dipercaya oleh pemerintah mendapatkan Hibah Penugasan Dosen ke Sekokah (PDS)
CATEGORY:
FKIP Unpas dipercaya oleh pemerintah mendapatkan Hibah Penugasan Dosen ke Sekokah (PDS)

Proses Workshop Hibah Penugasan Dosen ke Sekolah


FKIP Unpas sebagai LPTK yang selalu menjaga kualitas dan mutu pendidikan kembali dipercaya oleh pemerintah untuk mendapatkan Hibah. Hibah Penugasan Dosen ke Sekokah (PDS) akan berlangsung mualai dari bulan Juli s.d. Oktober. Kegiatan Hibah PDS ini merupakan kegiatan yang mengolaborasikan antara dosen dan guru. Kolaborasi mulai dari membuat perencanan pelaksanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran hingga evaluasi pembelajaran.

Sekolah yang menjadi mitra PDS diantaranya: SDN Bakti Winaya; SMP Pasundan 2 Bandung;SMA Pasundan 1 Bandung; dan SMK Pasundan 1 Bandung.

Program PDS yang dilaksanakan oleh FKIP Unpas bertujuan untuk:

1. Memperkokoh filosofi keilmuan pendidikan, pendidikan disiplin ilmu, dan sistem  pendidikan guru yang digali dari lapangan secara kontekstual dan empiris mengenai teori-teori perkembangan dan karakteristik peserta didik, pengembangan pembelajaran yang mendidik di sekolah, dan penghayatan pengalaman keseharian dan nuansa sosio-kultural sekolah secara langsung.

2. Meningkatkan kemampuan LPTK dalam menyelenggarakan pendidikan secara profesional untuk menghasilkan guru dan tenaga kependidikan yang berkualitas serta dapat diterima oleh lapangan.

3. Menjadi rujukan dalam inovasi pembelajaran berbasis riset untuk mewujudkan pembelajaran yang efektif serta menyebarluaskan inovasi pembelajaran di sekolah sehingga akan tercipta pembelajaran yang bermutu yang diwujudkan dalam bentuk iklim pembelajaran yang semakin baik, perangkat pembelajaran yang semakin berkualitas, dan  meningkatnya prestasi belajar peserta didik.

4. Memperkuat kelembagaan, manajemen, sumber daya manusia, dan sumber daya lainnya yang ada di sekolah dengan berbasis sistem penjaminan mutu khas LPTK.

5. Meningkatkan daya saing LPTK yang disesuaikan dengan standar mutu pendidikan guru yang tinggi dan relevan dengan pengguna lulusan, sehingga lulusannya siap untuk ditempatkan diberbagai lini dunia pendidikan; dan  meningkatkan kualitas akademik dan profesionalisme lulusan.

6. Memperkokoh keilmuan para dosen dengan perkuliahan yang berbasis research dan observasi empiris, sebagai bekal untuk memperkuat lulusan Prodi PPG (Pendidikan Profesi Guru) yang merupakan garda terakhir pencetak guru profesional.

7. Meningkatkan kolegialitas antara dosen dan guru dalam pembelajaran melalui tukar pengalaman dalam kegiatan PDS.

8. Membangun kemitraan dosen FKIP Unpas dengan sekolah laboratorium dan sekolah mitra sehingga tumbuh budaya akademik.

9. Meningkatkan penelitian ilmiah dari hasil pengembangan pembelajaran melalui PDS; dan

10. Mendiseminasikan hasil-hasil kegiatan PDS  ke Program Studi di luar FKIP Unpas agar dapat diimplementasikan.

Kegiatan ini menunjukan salah satu bukti FKIP Unpas selalu menjaga kualitas dan mutu dosennya serta memberikan kontribusi bagi dunia pendidikan.